PDM Kabupaten Tuban - Persyarikatan Muhammadiyah

 PDM Kabupaten Tuban
.: Home > Berita > Akhirnya SK Operasional SD Muhammadiyah 2 Palang Terbit

Homepage

Akhirnya SK Operasional SD Muhammadiyah 2 Palang Terbit

Minggu, 26-04-2018
Dibaca: 228

Foto SK Pendirian dan gedung sekolah (budi/tuban.asiyiayah.or.id)
 
SK Pendirian atau Operasional SD Muhammadiyah 2 Palang alhkirnya diterbitkan. Tentu ini merupakan kabar gembira bagi sekolah yang terkait sekaligus menjawab keraguan orang tua wali yang masih ragu terhadap putra-putrinya ataupun yang masih ragu memasukkan putra-putrinya ke sekolah Muhammadiyah tersebut
 
Proses perijinan sendiri melalui jalan yang panjang sebagaimana yang disampaikan oleh Budi Hari Utomo selaku kepala sekolah
 
"Proses perijinan pendirian dan oprasional SD Muhammadiyah 2 Palang, di awali dengan pengajuan proposal pendirian" kata Budi
 
Lanjutnya "SD Muh 2 pada awal januari 2018 dengan mendapatkan rekomendasi dari UPTD Pendidikan kecamatan Palang kemudian dilakukan visitasi dari dinas pendidikan untuk menguji kelayakan lembaga pendidikan tersebut"
 
Uji kelayakan lembaga menurut Budi meliputi sarana dan prasarana, jumlah siswa, proses pembelajaran dan biaya pendidikan 
 
"Uji kelayakan meliputi sarana dan prasarana yaitu tanah dan gedung, jumlah siswa, proses pembelajaran menyangkut perangkat pembelajaran dan lain-lain, serta penyediaan biaya pendidikan oleh Yayasan atau Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Palang atau Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Leran Kulon" tuturnya
 
"Setelah dilakukan visitasi, terbitlah surat rekomendasi untuk SK Pendirian atau Oprasional. SK Pendirian atau Oprasional terbit tgl 26 Maret 2018" ucapnya
 
Menurut dia bahwa SK tersebut sebagai syarat pengajuan NPSN ke kementrian Pendidikan dan setelah diajukan, akhirnya pada tanggal 20 April 2018 terbitlah sertifikat NPSN
 
"SK pendirian atau oprasional tersebut digunakan untuk syarat pengajuan NPSN ke kementrian pendidikan, dan alhamdulillah pada tanggal 20 April 2018 terbitlah sertifikat NPSN" tandasnya
 
"Hal tersebut mengandung makna bahwa SD Muh 2 Palang keberadaannya diakui, baik di tingkatan daerah maupun di tingkat pusat" ucap Budi di akhir keterangannya kepada redaksi
 
Foto gerbang SD 2 Palang (Budi)
 
Iwan Abdul Gani

Tags: SD Muhammadiyah 2 Palang Tuban
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: Pendidikan



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website