PDM Kabupaten Tuban - Persyarikatan Muhammadiyah

 PDM Kabupaten Tuban
.: Home > Berita > MDMC dan Lazismu Bersinergi Memberi Bantuan Pada Korban Puting Beliung Di Kecamatan Widang Kabupaten Tuban

Homepage

MDMC dan Lazismu Bersinergi Memberi Bantuan Pada Korban Puting Beliung Di Kecamatan Widang Kabupaten Tuban

Minggu, 29-01-2019
Dibaca: 258

 
Hujan deras disertai puting beliung melanda sejumlah daerah di Tuban, salah satunya di Kecamatan Widang, Senin (21/1/2019), sekitar pukul 16.30 WIB.
 
Di Kecamatan tersebut, puluhan rumah di Dusun Simo, Desa Simorejo, mengalami kerusakan ringan maupun berat. Sejumlah pohon juga tumbang. 
 
Pasca bencana puting beliung, bantuan terus mengalir untuk korban baik dari perseorangan maupun dari Instansi, di antaranya Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC), Lazismu Tuban, pengurus Muhammadiyah dan juga Aisyiyah Cabang Widang turut serta membantu korban bencana puting beliung yang melanda desa tersebut. Bantuan tersebut diserahkan pada Senin (28/1/2019).
 
Ketua pengurangan resiko bencana dan kesiapsiagaan MDMC Kabupaten Tuban, Muhammad Chsunul Yakin mengatakan bahwa ada 42 kepala keluarga yang terkena korban puting beliung.
 
"Berhubung sebelumnya sudah dibackup sama teman-teman BPBD, kita mengambil segmentasi dhu'afa yang tertimpa bencana berjumlah 30 orang." Ucap Chusnul
 
Dia mengatakan bahwa bantuan tersebut diserahkan bersama Pimpinan Cabang Muhammadiyah, Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah dan Pimpinan Cabang Aisyiyah Widang didampingi pamong desa setempat.
 
"Para relawan mendatangi warga yang terdampak bencana, warga desa Simo sangat antusias dan berterimakasih kepada Muhammadiyah yang sangat peduli kepada warga setempat." Tuturnya 
 
"Terimakasih kepada teman-teman relawan sudah membantu baik tenaga, pikiran, doa dan lain-lain dan juga kepada semua donatur yang telah mempercayakan Lazismu sehinga agenda MDMC untuk baksos di widang   berjalan lancar." Ujarnya
 
Sementara itu Ketua Pimpinan Cabang Aisyiyah Widang, Sridayati mengatakan bahwa sebagian besar kaum dhu'afa yang menerima bantuan tersebut hidup menyendiri.
 
"Mereka yang terkena puting beliung itu ternyata usianya sudah tua dan hidup menyendiri." Ucapnya
 
Mengetahui hal itu, ketua Piminan Daerah Aisyiyah Tuban, Neffi Mudholifati menghimbau Majelis Bakesos untuk melakukan bakti sosial di daerah tersebut.
 
"Bu Sridayati dan bu Sri Mulyati bisa ditindaklanjuti sesuai program Bakesos sebagaimana yang disampaikan saat rapat rutin kemarin di GDM." Ujarnya
 
 
 
Iwan

Tags: MDMC-Lazismu-Aisyiyah Tuban
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: Sosial



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website